Apple Music 100 Best Albums

Ini adalah gambar sampul album @@album_name@@ oleh @@artist_name@@.

The Low End Theory

A Tribe Called Quest

29

Mahakarya yang tegaskan posisi hip-hop dalam sejarah musik Kulit Hitam.

Setelah album pertama A Tribe Called Quest, People's Instinctive Travels and the Paths of Rhythm dirilis pada tahun 1990, para kritikus yang sebelumnya mengacuhkan hip-hop terhenyak dan mulai melirik komposisi musik Q-Tip yang kompleks dan tidak biasa serta lirik Phife Dawg yang riuh bak pesta dan tak segan menertawakan diri. Namun para kritikus tersebut juga kerap melupakan akar Tribe yang mendalam di dunia hip-hop bawah tanah dan peran besar mereka dalam sejarah musik Kulit Hitam secara umum. The Low End Theory menjadi satu upaya penuh kesadaran untuk menjawab hal ini. Hasilnya adalah salah satu album hip-hop terbaik yang pernah ada.

Dari sampel Art Blakey yang mengayun dan rima nan legendaris dalam “Excursions” hingga rap bebas bergaya posse cut yang epik dalam “Scenario”, The Low End Theory menarik benang merah antara jazz dengan karya para rapper kontemporer asal New York yang sepemikiran seperti De La Soul dan Brand Nubian—memadukan aneka inspirasi mulai dari improvisasi yang membakar semangat penonton dari masa-masa awal mereka sebagai musisi penampil, hingga susunan gaya rima yang rumit ala era keemasan hip-hop.